Minggu, 17 Juli 2011

Zemangat Tahun Ajaran Baru

Awal Tahun Ajaran Baru 2011/2012 diawali dengan Doa & Kumpul2 Bareng untuk meningkatkan semangat Belajar dalam Keberagaman & Kebersamaan.

foto diambil tanggal 17 Juli 2011

Dalam Tahun Ajaran Baru ini banyak yang naik ke jenjang sekolah yang lebih tinggi; antara lain: Hendrik (depan pojok kiri) dari SMP ke SMK NU Sunan Ampel Poncokusumo; Pipit (depan pojok kanan) dari SMU Katolik Frateran ke Jur. Pendidikan Matematika Univ Kanjuruhan Malang (meski sampai saat foto ini, dana untuk masuk masih belum semua terkumpul), Iva (belakang kanan) dari SD ke SMP NU Sunan Ampel Poncokusumo, Indah (belakang tengah jaket abu2) dari SMP ke SMK NU Sunan Ampel Poncokusumo, Aris (berdiri di belakang pakai baju abu2) dari SMP PGRI ke SMK Kosgoro Tumpang, Uqi (tidak nampak dalam foto) dari TK ke SDN Poncokusumo.
Dalam foto ini beberapa tidak hadir, yaitu: Talita, Yustinus, Gerardus, Beni, Ika dan Elis karena mereka berada di Kota Malang.

Berikut foto2 situasi acara kumpul2 bareng untuk Doa Awal Tahun Ajaran, yang dihadiri oleh Ketua RT dan beberapa orang tua/wali anak. Acara ditutup dengan doa oleh Bp Sekan (Ketua RT)





HENGKI RUDI ANAK PENUH SEMANGAT

Hengki nama panggilannnya, lahir 31 Desember 2000, dari keluarga kurang mampu dari pasutri Tono dan Ponisri dari Dusun Kampung Baru Ngadireso. Sekarang kelas 5 di SDN Ngadireso 2. Dia ingin bersekolah semaksimalnya.
Panti Asuhan menerimanya mulai tahun ajaran ini sebagai Anak Asuh, karena Hengky anak yang memiliki semangat belajar. Dia tinggal bersama kedua orang tuanya yang sehari-hari sebagai buruh tani dan bersama dengan adiknya.


DWI CAHYONO PEMALU YANG MAU BELAJAR

Panggilannya Yono, dia pemalu yang lahir di Kediri pada 10 Juli 2011. Lahir dari pasutri Tukijan & Jaminah, sehari2 sang ayah bekerja sebagai kernet truk pengangkut pasir. Adapun keluarganya tinggal di Ds Pagung Kec Semen Kediri.
Mulai bulan Juli ini Yono tinggal di Panti Asuhan sebagai Anak Panti. Dia lulusan dari SDN Kedak II Kediri dan sekarang melanjutkan ke SMP PGRI Ngadireso 1, Poncokusumo.


KUNJUNGAN SAHABAT2 DARI SMU ST YUSUP MALANG

Pada 23 Juni 2011, Panti kedatangan tamu dari SMU St Yusup Malang, mereka adalah: Christi, Anita, Mario, Owen, Ayu, Clara dan Jovian yang mengajak anak2 Panti & Anak Asuh untuk bermain bersama, sehingga mereka juga turut merasakan kebahagiaan dalam kebersamaan.


KUNJUNGAN DARI CLACIMA (CLARA CINTA SESAMA) SURABAYA

Pada tanggal 16 April 2011, Panti Asuhan menerima kunjungan dari Clacima dari Sekolah St Clara Surabaya yang dalam waktu yang bersamaan juga ada kunjungan dari Paroki Marinus Kenjeran Surabaya (tidak terdapat dalam foto).

Dalam kunjungan tsb, antara guru, orang tua dan siswa dari Clacima dengan anak2 Panti Asuhan timbul rasa kebersamaan dan saling belajar, bahwa manusia harus saling membantu, saling menyapa dan saling belajar tanpa tersekat-sekat oleh apapun


Foto tersebut di bawah ini adalah saat perpisahan
Kebahagiaan anak-anak saat membagi tas & alat tulis sumbangan dari: Clacima (Clara Cinta Sesama dari Sekolah Santa Clara Surabaya); Paroki Marinus Kenjeran Surabaya & Magdalena Ina dari Surabaya.