Senin, 21 Desember 2020

Ifo Mau Masuk SMP

 


Ifo nama panggilan sehari-hari, lincah dan penuh sukacita. Anak kelima dari 7 bersaudara. Ayah Ifo bekerja sebagai penjaga sekolah di sebuah SD di desanya.


Ifo sekarang kelas 6 SD dan tahun depan akan melanjutkan ke SMP NU di Poncokusumo. Dan sudah diikutkan program anak asuh di Panti Asuhan Ati Wening.

Minggu, 20 Desember 2020

Berbagi Kasih Desember 2020

 

Sabtu 19 Desember 2020, Panti Asuhan Ati Wening menerima kunjungan dari Persekutuan Pegawai Kristiani Kanwil DJP III. Rombongan berjumlah 7 orang ditemui langsung oleh Ibu Ipung.

Acara diadakan di pendopo panti asuhan dan karena kondisi pandemi Covid, maka kamipun menjalankan Protokol Kesehatan yang ketat. Mulai dari wajib masker, cuci tangan pakai sabun, penggunaan hand sanitizer dan jaga jarak.




Untuk mengurangi kerumunan, anak2 yang hadir hanya 11 anak saja. Merekapun diwajibkan memakai masker. Seandainya diantara mereka terdapat anak atau pengantar yang tidak menggunakan masker, maka kami langsung berikan agar digunakan.

Setelah saling berbincang sejenak, maka dilakukan penyerahan berbagai sumbangan dalam Rangka Berbagi Kasih. Hal ini sangat membantu anak2 terlebih di masa pandemi seperti sekarang ini.




Satu per satu anak menerima 1 paket bingkisan, berupa sembako, susu dan alat tulis. Bagi anak2 yang tidak hadir, maka akan diantarkan ke rumah masing2 oleh Bu Ipung.

Kunjungan yang sangat singkat,  sangat berkesan bagi anak2. Hal ini juga karena masa pandemi dan padatnya skedul.



Syukur pada Allah dan terima kasih tak terhingga atas kunjungan dan  bantuan yang telah diberikan pada anak2 asuh di Panti Asuhan Ati Wening.