Minggu, 20 Desember 2015

Terima Kasih Lions Club Malang Forever Young




Akhir tahun 2015, kami mendapat kunjungan dari Lions Club Malang Forever Young.



Acara diisi dengan penuh kegembiraan & penyampaian berbagai pesan positif pada anak2 panti & anak asuh. Dalam acara ini Lions Club Malang juga membawa berbagai sumbangan yang bisa menambah kebahagiaan untuk anak2 & keluarga



Terima kasih yang sebesar besarnya untuk kunjungan penuh berkah & kegembiraan ini.
Sang Pencipta selalu menyertai setiap langkah Lions Club Malang Forever Young.

Selasa, 20 Oktober 2015

Ellen & Angel




Ellen & Angel adalah anak asuh baru yang kami terima bulan Oktober 2015. Adapun ayah dari kedua anak ini telah berpulang untuk selamanya.
 
Ellen sekarang kuliah di Univ Negeri Malang sedangkan Angel sekolah di SMP Katolik Claket 21 Malang.
 
Sedangkan ibu mereka hanyalah staf administrasi di sebuah apotik kecil di Malang.
Kepergian sangayah secara mendadak untuk selamanya, membuat gambaran masa depan kedua anak ini terasa gelap.
 
Beberapa waktu lalu, kami dihubungi oleh sukarelawan kami dan mengajukan agar kedua anak ini dibantu dalam biaya pendidikannya. Kamipun menyanggupi mengingat nilai dari kedua anak ini sangat baik.
 
Harapan kami, anak2 ini dapat mencapai masa depan yang lebih baik & bahagia.
 
 
 
 

Jumat, 09 Oktober 2015

Kandang Bebek



Kami membuat kandang bebek dengan kapasitas 200 ekor bebek. harapan kami suatu saat ada donasi berupa bebek untuk kami kembangkan. Agar bisa membantu meringankan biaya operasional Panti.
Bebek yang akan kami pelihara adalah jenis petelur. Kami telah menghubungi beberapa pihak yang bisa menampung telur2 tsb.




Rabu, 15 Juli 2015

Lulus & Naik Kelas 2015


Kami memanggilnya Rizky, tapi beberapa memanggil dengan nama Rani karena namanya Maharani. Rani semasa sekolah merupakan murid yang sangat berprestasi, sehingga dikirim ke Singapura. Dia telah lulus dari SMA Diponegoro Tumpang, & mohon doanya agar Rani bisa melanjutkan ke Perguruan Tinggi.


Namanya Arda adalah anak asuh kami yang baru, yang merupakan adik kandung dari anak asuh Weni yang telah lulus dari SMAN 1 Poncokusumo & adik kandung dari anak asuh kami,  Ardi yang sekarang naik kelas 12 di SMA Sunan Ampel Poncokusumo.
Arda akan melanjutkan ke SMA Sunan Ampel Poncokusumo, mengikuti jejak kakaknya Ardi.


Ardi adalah kakak kandung dari Arda, dia telah menjadi anak asuh sejak kelas SD. Dan sekarang telah duduk di kelas 11 SMK Sunan Ampel Poncokusumo. Di saat awal dulu Ardi tinggal di Panti Asuhan & setelah kelas 2 SMP tinggal di rumah orang tuanya.


Novi akan menjadi anak asuh kami yang baru, sekarang dia sedang bersekolah di SDN Ngadireso 2 kelas 6 di Poncokusumo. Anaknya sangat bersemangat untuk melanjutkan sekolah.


Kami memanggilnya dengan nama Caca, dia adalah anak Panti yang sangat ceria. Setiap tamu yang datang berkunjung ke Panti pasti akan disapa malu2 oleh Caca. Dia sangat ingin sekolah setinggi2nya.


Adi sekarang telah kelas 8 di SMPN 2 Poncokusumo, merupakan anak asuh yang sangat rajin bersekolah.


Amirudin sekarang menginjak kelas 2 di SDN Sukoanyar  1. Datang ke Panti dengan ditemani sang nenek yang sangat menyayanginya. Amirudin adalah adik kandung dari Iva yang merupakan anak asuh juga.


Iva adalah kakak kandung dari Amirudin, bedanya Iva sejak kecil tinggal bersama kakek & neneknya. Sedangkan Amirudin tinggal bersama kedua orang tuanya.
Iva sangat ingin bersekolah sampai setinggi mungkin & ingin segera membantu kedua orang tuanya & kakek neneknya.


Ana panggilannya, merupakan anak asuh yang sekarang bersekolah di SMK Sunan Ampel kelas 11. Sangat bersemangat untuk menyelesaikan sekolah demi membantu orang tuanya.


Andik Sahrudin sekarang telah kelas 9 di SMP Sunan Ampel Poncokusumo. Dia anak yang sangat energik. 


Anggi Andhika sekarang telah kelas 4 di SDN Ngadireso 2 Poncokusumo. Anak penuh semangat dalam bersekolah.


Namanya Bayu, sangat lincah & energik. Sekolah di TK di daerah Paras. Setiap hari selalu mengikuti sang ibu. Merupakan anak asuh dari Panti asuhan Ati Wening
 

Devi Ariani sekarnag telah naik ke kelas 12 di SMK Sunan Ampel. Devi sangat antusias dalam bersekolah. Sekarang mempersiapkan diri lebih baik agar kelak bisa lulus SMK dengan nilai yang baik.



Kevin telah naik kelas menjadi kelas 9 di SMP Sunan Ampel Poncokusumo. Meski berkesan pemalu, dia sangat antuasias dalam belajar. Merupakan anak asasuh Panti Asuhan.


Pandu anak terakhir dari 3 bersaudara. anak yang sangat lincah & energik. Sangat bersemangat dalam bersekolah. dia kelas 2 sekolah di SDN Ngadireso 2 Poncokusumo.

Huda telah lulus SMKN 9 & akan segera mencari kerja di beberapa perusahaan. Huda merupakan anak asuh yang sangat semangat dalam sekolah. Meski jarak sekolah dengan rumah tinggal sangat jauh, Huda tetap menjalaninya dengan semangat.

Dalam tahun ajaran yang baru ini, ada 4 anak yang terdiri dari 1 anak Panti & 3 anak asuh yangtelah menyelesaikan pendidikan SMA/SMK. Beberapa anak asuh & anak panti tidak sempat hadir dalam acara Menyambut Lebaran kali ini. 

Kami tetap membutuhkan bantuan dari semua donatur dalam menyokong kegiatan kemanusiaan.

 

Menyambut Lebaran 2015


Kebahagiaan anak2 menyambut Lebaran terasa sekali, ketika kami berkumpul untuk menerimakan bingkisan2 sederhana berupa biskuit & sirup. Meski banyak yang tidak hadir, karena semua anak2 Panti sudah pulang ke desa masing2 & beberapa anak asuh sedang bepergian.



Acara dimulai oleh doa yang dipimpin oleh Ardi, lalu setelah berdoa kami berikan tentang artinya bersyukur di kala berkekurangan. Mengingat bingkisan tersebut baru bisa kami serahkan mendekati hari Idul Fitri. Hal ini akibat keterbatasan dana yang ada pada kami.


Beberapa anak didampingi oleh orang tua, sehingga suasana kekeluargaan semakin terasa. Dan rasa syukur pada Sang Pencipta sangat terasa diantara kami.

 




Setelah beberapa tanya jawab, maka acara yang ditunggu2 dimulai. Yaitu penyerahan bingkisan2 pada semua anak yang hadir pada acara tsb.






Kami sangat berterimakasih pada semua donatur yang dengan ketulusan tetap menyokong semua kegiatan kemanusiaan kami.